YA. Diberdayakan oleh Blogger.

HASIL DRAWING CHAMPIONS

Hasil Drawing 16 Besar Champions 2011-2012: Milan vs Arsenal

Tribunnews.com - Jumat, 16 Desember 2011 18:57 WIB
Hasil Drawing 16 Besar Champions 2011-2012: Milan vs Arsenal
net
Tropi Liga Champions


TRIBUNNEWS.COM - Duel dini antar tim besar Eropa di babak 16 besar tak terelakkan lagi. Adalah Arsenal yang akan melawan tim besar AC Milan di fase knockout pertama Liga Champions Eropa edisi 2011-2012. Pertemuan dua raksasa Inggris dan Italia ini sebenarnya sudah diprediksi sejak awal.
 
Milan yang lolos ke babak 16 besar dengan status runner up grup berada di pot 2 memiliki potensi besar jumpa dengan para raksasa yang tergabung di pot 1 yang dihuni tim-tim juara grup di babak penyisihan lalu.
 
Kepastian Arsenal dan Milan akan saling tempur di fase gugur diketahui setelah hasil drawing 16 besar Champions yang berlangsung di markas UEFA, Nyon, Swiss, Jumat (16/12/2011) baru saja berakhir.
Selain duel Milan kontra Arsenal, wakil Inggris lainya, Chelsea juga bakal berhadapan dengan lawan cukup berat yang juga berasal dari Italia, Napoli. The Blues dipastikan tidak akan mudah melewati The Neapolitan bila dilihat dari record Napoli yang berhasil menyingkirkan pemuncak klasemen sementara Liga Primer Inggris, Manchester City di babak penyisihan grup lalu.
Sementara itu juara bertahan Barcelona juga akan melawan yang cukup berat yakni wakil Jerman, Bayern Leverkusen. Dari segi kualitas tim Barca harus diakui lebih diatas, namun Leverkusen juga memiliki kualitas yang tak jauh beda dengan raksasa Eropa lainnya.
Wakil Spanyol lainnya Real Madrid cukup diuntungkan karena bakal berjumpa dengan wakil Rusia, CSKA Moskva yang tak begitu diunggulkan di turnamen klub-klub elit Eropa ini. Hal menarik lainnya dari hasil drawing kali ini adalah perjumpaan antara Inter Milan dengan raksasa Perancis, Olympique de Marseille.
Sementara calon tuan rumah partai final musim ini, Bayern Munchen, juga berhadapan dengan lawan yang relatif ringan. The Bavarian akan berhadapan dengan  FC Basel. Ini tentu jadi kesempatan besar buat Munchen untuk menatap babak perempatfinal.
Berikut Hasil Drawing 16 Besar Champions 2011-2012:
  • Olympique Lyon vs APOEL
  • Napoli vs Chelsea
  • AC Milan vs Arsenal
  • FC Basel vs Bayern Munchen
  • Bayern Leverkusen vs Barcelona
  • CSKA Moskva vs Real Madrid
  • Zenit vs Benfica
  • Marseille vs Inter Milan

2 komentar

  1. THX info hasil drawingnya sob,,,

    follback ya dexamaker.blogspot.com

    BalasHapus
  2. wah bakalan sengit ni pertarungan, nice info mas salam kenal main tpt aku juga ya

    BalasHapus

 

Popular Posts

Berpacu dalam Prestasi

Photobucket